IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN INOVATIF PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN ABAD 21 SISWA SMA KOTA PEKANBARU

Abstract

Penelitian tindakan kelas kolaboratif yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan abad 21 siswa dalam pembelajaran biologi kelas XI IPA 2 SMA Negeri 2 dan XI IPA 1 SMA Negeri 12 Pekanbaru melalui integrasi pendidikan karakter dalam pembelajaran kontekstual. Dilaksanakan pada bulan Februari-Juni 2013 dengan subjek penelitian siswa kelas XI IPA SMA Negeri 2 dan 12 Pekanbaru. Dilaksanakan 2 siklus dengan parameter 5 elemen keterampilan abad 21 yaitu literasi era digital, pemikiran inventif, komunikasi efektif, produktivitas tinggi, dan religius serta hasil belajar. Instrumen pengumpulan data dalam penelitian ini berupa lembar observasi, lembar penilaian produk, dan tes keterampilan abad 21. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata seluruh elemen keterampilan abad 21 melalui observasi pada siklus I dan II mengalami peningkatan. Implementasi pembelajaran inovatif meningkatkan keterampilan abad 21.

Description

Keywords

inovatif, Keterampilan Abad 21

Citation