KEBIJAKAN TERHADAP LINGKUNGAN (Studi Kasus Penambangan Batu Andesit di Desa Usul Kecamatan Batang Gansal Kabupaten Indragiri Hulu Tahun 2012)

No Thumbnail Available

Date

2014-01-18

Journal Title

Journal ISSN

Volume Title

Publisher

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena yang terjadi di Desa Usul Kecamatan Batang Gansal Kabupten Indragiri Hulu. Fenomena tersebut yaitu adanya penambangan batu andesit yang lakukan oleh perusahaan maupun masyarakat desa di area Tata Guna Hutan Kesepakatan (TGHK).Penambangan ini dinyatakan illegal karena belum memperoleh izin dari Menteri Kehutanan dan berpotensi merusak kelestarian lingkungan. Tujuan penelitian berusaha untuk mendeskripsikan proses pengambilan keputusan dalam penangangan permasalahan penambangan batu andesit di Desa Uusl Kecamatan Batang Gansal Kabupaten Indragiri Hulu Tahun 2012. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan informan penelitian dari Dinas Kehutanan Provinsi Riau, Dinas Kehutanan Indragiri Hulu, Dinas Pertambangan dan Energi Indragiri Hulu, anggota DPRD Indragiri Hulu, Camat dan Kasubag Umum Batang Gansal, pihak perusahaan, Kepala Desa dan masyarakat desa Usul, serta Lembaga Swadaya Masyarakat. Dari hasil penelitian terungkap bahwa dalam penangangan permasalahan penambangan batu andesit tersebut terjadi tarik menarik kepentingan dari berbagai actor. Kebijakan yang diambil oleh Pemerintah Daerah Indragiri Hulu yaitu menghentikan sementara aktivitas penambangan batu andesit di desa Usul hingga dikeluarkannya izin pinjam pakai kawasan hutan oleh Menteri Kehutanan. Dalam pengambilan kebijakan ini dapat disimpulkan bahwa Pemerintah Daerah Indragiri Hulu menggunakan pendekatan rasional komprehensif.

Description

Keywords

Kebijakan, rasional komprehensif, penambangan batu andesit

Citation