Pengaruh Pengembangan Sumber Daya Manusia Terhadap Efektivitas Kerja Pegawai pada Kantor Perindustrian dan Perdagangan Propinsi Riau
No Thumbnail Available
Date
2012-12-05
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengembangan sumber daya
manusia untuk meningkatkan efektivitas kerja pegawai pada kantor Dinas
Perindustrian dan Perdagangan Propinsi Riau. Penelitian ini dilakukan dengan unit
observasi 40 orang responden yang terdiri dari : Kepala Disperindag, Kepala
Bagian Kepegawaian dan Pegawai Disperindag yang diambil dengan tehknik
sensus khusus di Bagian Kepegawaian.
Analisis data dilakukan dengan analisis diskriptif terhadap pegawai di
Bagian Kepegawaian, dengan menggunakan tabel-tabel, rata-rata, persentase,
uraian tabel, data-data dikumpulkan melalui wawancara. Guna memperoleh
pemahaman yang lebih baik dilakukan observasi dan wawancara terhadap
pegawai tersebut. Dari hasil penelitian dapat diketahui bahwa pengembangan
sumber daya manusia pada kantor Dinas Perindustrian dan Perdagangan Propinsi
Riau dilakukan melalui : pendidikan dan latihan, promosi dan mutasi. Sedangkan
untuk efektivitas kerja pegawai di ukur melalui : kualitas kerja, kuantitas kerja,
semangat kerja dan kepuasan kerja pegawai.
Dari hasil pengolahan data menunjukkan bahwa pengembangan sumber
daya manusia pada kantor Dinas Perindustrian dan Perdagangan termasuk pada
kategori "cukup baik" (50%) dan efektivitas kerja pegawai pada kantor Dinas
Perindustrian dan Perdangangan juga termasuk pada kategori "cukup meningkat"
(50%). Dengan demikian hipotesa pada penelitian ini dapat diterima yaitu :
"Terdapat pengaruh yang kuat antara pengembangan sumber daya manusia
terhadap efektivitas kerja pegawai pada kantor Dinas Perindustrian dan
Perdagangan Propinsi Riau