Konversi Kulit Kerang Darah (Anadara granosa) Menjadi Serbuk Hidroksiapatit
No Thumbnail Available
Date
2016-11-30
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Abstract
Hidroksiapatit (HA) dapat dibuat dari kulit kerang darah (Anadara granosa). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kecepatan pengadukan dan waktu reaksi terha dap karakteristik hidroksiapatit. Metode pembuatan hidroksiapatit untuk memperoleh hidroksiapatit dengan kemurnian tinggi, maka digunakan metode hidrotermal suhu rendah dengan kondisi operasi pada suhu 90˚C. Prosedur penelitian dimulai dengan mempersiapkan bahan baku kulit kerang yang di kalsinasi pada suhu 1000˚C selama 6 jam, kemudian diperoleh konsentrasi CaO hasil analisa AAS (Atomic Absorption Spectrophotometer) adalah 76,2%. dengan mereaksikan 36,9 gr NH4H2PO4 dilarutkan dalam 600 mL aquadest lalu ditambahkan CaO dari kulit kerang sebanyak 39,37 gr pada kecepatan pengadukan 100 rpm, 200 rpm, 300 rpm serta waktu reaksi 5 menit sampai 150 menit. Campuran direaksikan pada suhu sintesis 90˚C sampai terbentuk pasta. Pasta tersebut dikeringkan didalam oven pada suhu 120˚C selama 12 jam dan dikalsinasi pada suhu 900˚C selama 1 jam. Hasil penelitian yang menunjukkan hasil terbaik diperoleh dari kecepatan pengadukan 300 rpm adalah hidroksiapatit dengan fraksi massa 95%. Pengaruh kecepatan pengadukan adalah semakin besar kecepatan pengadukan, maka fraksi massa yang diperoleh akan semakin tinggi. Sedangkan waktu reaksi berpengaruh terhadap peningkatan hidroksiapatit, dengan semakin lama waktu reaksi menyebabkan terjadinya peningkatan CaO yang terkonversi menjadi hidroksiapatit.
Description
Keywords
Hidroksiapatit, Hidrotermal, Kulit kerang