Pengembangan Dan Pembuatan Sistem Peringatan Dini Untuk Mendeteksi Ketinggian Permukaan Air Sungai Berbasis Sensor Kapasitif
No Thumbnail Available
Date
2015-07-04
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Abstract
Pada penelitian ini dikembangkan sensor kapasitif yang terbuat dari silinder
logam untuk mendeteksi ketinggian permukaan air sungai. Sensor terbuat dari
silinder logam tembaga tipe IC:00179H-2005/l, stainless stell filtube tipe BS4127-
ALSI304 dengan diameter 15-25mm dan panjang bervariasi dari 400-700mm, yang
dipergunakan sebagai elektroda terluar dari sensor. Sebagai elektroda dalam (inner
electrode) dipergunakan kawat tembaga dengan diameter 0,52 - 3.0mm yang
terisolasi oleh lapisan isolasi PTFE 0,15mm. Pada pengukuran sonde sensor terbuat
dari stainless steel dengan panjang 650 mm dengan diameter 25mm diperoleh hasil
kapasitansi awal sebesar 52,81pF di udara dan 60,4pF di dalam air dengan
sensitivitas sebesar 0,283pF/mm ketinggian air. Untuk mengubah ketinggian muka
air ke besaran kapasitansi elektris maka dipergunakan metode konversi dari
kapasitansi ke tegangan. Dari hasil pengukuran menghasilkan perubahan tegangan
secara linier dari 0.75 - 5.15 V untuk perubahan ketinggian sampai dengan 550mm.
Untuk menampilkan hasil pengukuran maka data dikirim mempergunakan
rangkaian radio frekuensi (RF) yang terhubung ke mikrokontroler MSP430 single
board fast controller yang dilengkapi 6 kanal input sebagai pemancar dengan
frekuensi 433MHz. Modul RF Modem memungkinkan mengakuisisi data
mempergunakan PC melalui serial bus RS232.
Pada program sistem pemantauan banjir ini dibuat fasilitas untuk menentukan
status keadaan banjir secara otomatis, dimana jika ketinggian air kurang dari 1,5 m
maka statusnya adalah normal dan Iampu yang dinyalakannya adalah Iampu hijau.
Ketika ketinggian permukaan air telah lebih dari 1,5 m namun masih kurang dari 2 m
maka status secara otomatis ditingkatkan menjadi waspada, dan warna lan^pu yang
dinyalakan adalah warna kuning. Status keadaan menjadi siaga ketika pemiukaan
air lebih dari 2 m, Iampu yang dinyalakan adalah Iampu merah kemudian program
akan menjalankan secara terus menerus file bunyi sirene. Dari hasil penelitian
terlihat bahwa telah dapat dirancang suatu sensor kapasitif yang handal untuk
mendeteksi ketinggian permukaan air sungai dengan biaya rendah.
Description
Keywords
Sensor Kapasitif