Browsing by Author "Armedi Pinem, Jhon"
Now showing 1 - 3 of 3
Results Per Page
Sort Options
Item Deteksi Kadar Logam Berat Pada Tanaman Palawija Yang Menggunakan Kompos Dari Limbah Padat (Effluent Sludge)(2013-05-17) Peratenta Sembiring, Maria; Armedi Pinem, JhonPabrik Pulp dan Paper menghasilkan total limbah sekitar sepertiga dari total produksi yang terjadi. Limbah yang dihasilkan berupa limbah padat dan cair. Salah satu limbah yang dihasilkan berupa sludge. Untuk menaikkan nilai ekonomis dari limbah sludge ini, maka limbah sludge ini diolah menjadi kompos. Kompos ini dinamakan kompos sludge. Kompos sludge ini kemudian diuji coba ke tanaman palawija. Tanaman palawija yang dipilih adalah selada dan kacang panjang. Alasan pemilihan kedua jenis tanaman ini adalah karena dari hasil survei kedua tanaman ini cukup digemari dan biasa disajikan mentah/langsung dimakan dalam bentuk lalapan. Kedua jenis tanaman ini juga dapat tumbuh dijenis iklim dan kondisi tanah yang tersedia diarea penelitian. Penelitian ini menggunakan analisa rancangan acak kelompok dengan menggunakan variabel berupa umur kompos (3 & 4 bulan), Jenis tanaman (selada & kacang panjang) dan kandungan logam berat yang dideteksi adalah Arsen (As), Cadmium (Cd), Cromium (Cr), Timbal (Pb) dan Merkuri (Hg) dengan menggunakan alat Inductively Coupel Plasma. Dari hasil penelitian terhadap kedua jenis tanaman palawija (selada & kacang panjang) maka diperoleh kadar yang masih dibawah dari jumlah yang ditetapkan oleh Badan Standarisasi Nasional. Dengan demikian hasil panenan palawija yang menggunakan kompos sludge ini aman untuk dikonsumsi, dan kompos sludge ini dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif pengganti pupuk kandang yang semakin sulit didapatkan.Item MOBILE PLANT INTENSIFIKASI PRODUKSI BIODIESEL DARI CPO MENGGUNAKAN CENTRIFUGAL KATALITIK REAKTOR(2013-04-01) Amri, Idral; Dalil, M; Suwitno; Armedi Pinem, JhonMeningkatnya kebutuhan energi dunia, terutama penggunaan energi tak terbarukan, akan berakibat akan menghasilkan gas buang yang berkontribusi pada peningkatan pemanasan global yang akan mengancam generasi mendatang. Untuk mencegah kerusakan yang makin parah, perlu dilakukan penelitian untuk menghasilakn energi baru terbarukan yang lebih ramah lingkungan. Biodiesel adalah sumber bahan baku yang ramah lingkungan, ketika digunakan kendaraan dan mesin produksi untuk menghasilkan energi, karena tidak mempunyai kandungan sulfur, yang tidak merusak lingkungan. Teknologi untuk menghasilkan biodiesel sudah banyak ditemukan peneliti-peneliti sebelumnya, termasuk menggunakan teknologi centrifugal kontaktor, untuk menghasilkan biodiesel. Teknologi centrifugal kontaktor untuk menghasilkan biodiesel adalah salah satu teknologi yang murah dan ramah lingkungan yang sedang berkembang pesat saat ini, harga produksi biodiesel yang mahal masih merupakan kendala terbesar untuk memproduksi secara masal, kendala ini merupakan tantangan untuk menciptakan teknologi produksi biodiesel yang lebih ramah lingkungan dengan investasi yang rendah, dan penggunaan mobile. Penggunaan centrifugal kontaktor dan teknik mobile plant diharapkan dapat menurunkan biaya produksi dan dapat mengolah cpo dari lahan yang dimiliki oleh koperasi petani, sehingga dapat meningkatkan produksi biodiesel nasional.Item Sintesis, Karakterisasi dan Penggunaan Membran Hibrid Organik-Anorganik Untuk Pengolahan Air Gambut.(2012-10-23) Armedi Pinem, JhonHibrid merupakan kombinasi dari dua atau lebih material berbeda untuk mendapatkan tujuan khusu. Keunggulan dari material ini yaitu menghasilkan kombinasi yang baik dengan sifat berdbeda dari komponen asalnya.