Browsing by Author "Mulyanas, Nazif"
Now showing 1 - 3 of 3
Results Per Page
Sort Options
Item PENGARUH WAKTU PEMBENIHAN DAN PENUMBUHAN TERHADAP UKURAN DAN SIFAT KATALIS NANOPARTIKEL PALLADIUM(2014-06-24) Iwantono; Taer, Erman; Umar, Akrajas Ali; Mulyanas, NazifNanopartikel metal saat ini menjadi material baru dan telah menjadi daya tarik bagi para peneliti untuk dikembangkan sebagai katalisator, bahan pembuatan obat-obatan, substrat film, bahan material pelindung api, dan sensor kelembaban. Nanopartikel metal dapat dibuat dengan menggunakan palladium sebagai bahan utama yang ditumbuhkan di atas permukaan substrat seperti Indium Tin Oxide (ITO). Di antara semua kelompok metal transisi, palladium merupakan metal serta unsur yang menarik dilihat dari aktivitasnya dalam berbagai reaksi sebagai katalis yang sangat bagus (Nath et al, 2007). Nanopartikel palladium juga secara ekstensif telah menjadi katalisator yang banyak digunakan pada reaksi organik, seperti sebagai olefin hidrogenasi dan gabungan reaksi karbon-karbon (Piao, Y. et al, 2007). Beberapa publikasi telah melaporkan tentang teknologi untuk mendapatkan nanopartikel palladium yang stabil, diantaranya metode sonokimia, sonoelektrokimia, teknik mikroemulsi dan metode lainnya (Nath et al, 2007). ITO merupakan material keramik yang memiliki banyak aplikasi pada bidang elektronik dan optik dengan konduktivitasnya yang bagus, serta transmitansi yang tinggi pada area spektrum-tampak (Lee et al, 2005). ITO juga memiliki faktor refleksi tinggi pada spektrum sinar inframerah dan mampu menyerap radiasi UV (Shitao et al, 2006). Pada bidang fisika dan kimia, ITO memiliki applikasi pada pengembangan katalis pada nanopartikel. ITO memiliki potensi yang luas dan memiliki sifat elektrokimia yang stabil dan kaya akan sifat fisika, ITO biasa digunakan sebagai substrat elektroda yang sangat bagus pada pembuatan metal dan nanopartikel semikonduktor (Zhang et al, 2005). Di dalam pengembangan ITO sebagai elektroda, ITO dapat difungsikan sebagai katalis dengan menumbuhkan nanopartikel di atas permukaannyaItem PENUMBUHAN DAN KARAKTERISASI NANOPARTIKEL PALLADIUM SPHERIS PADA PERMUKAAN INDIUM TIN OXIDE (ITO)(2014-07-01) Iwantono; Mulyanas, Nazif; Umar, Akrajas Ali; Taer, ErmanTelah dilakukan penumbuhan nanopartikel palladium spheris di atas permukaan Indium Tin Oxide (ITO) dengan menggunakan metode kimia basah. Penumbuhan nanopartikel palladium spheris ini dilakukan dengan memvariasikan konsentrasi NaOH dan waktu pembenihan dan waktu penumbuhan untuk mendapatkan kondisi optimum. Dari hasil pengukuran Spektroskopi UV-Vis dengan variasi konsentrasi larutan NaOH didapatkan bahwa sampel dengan konsentrasi larutan NaOH 1 M 0.5 ml memiliki intensitas serapan warna yang tertinggi yaitu sebesar 0.065 A dengan energy sebesar 0.05765.1051 joule/molekul pada panjang gelombang 345 nm dengan intensitas serapan 0,088 A. Sedangkan pengukuran pada variasi waktu penumbuhan menunjukkan sampeldengan waktu penumbuhan 30 menit memiliki intensitas serapan yang tertinggi. Pengujian XRD memperlihatkan bahwa kehadiran nanopartikel palladium spheris dapat diamati dengan penambahan puncak yang tajam pada 20-445,414o. Pengujian SEM menunjukkan ukuran nanopartikel palladium spheris adalah berkisar antara 19,0 sampai 32,4 nm. Variasi ukuran nanopartikel palladium ini bergantung pada konsentrasi larutan NaOH dan waktu penumbuhan. Nanopartikel yang tumbuh terlihat memiliki ukuran yang cukup seragam dan tumbuh cukup merata pada permukaan ITO. Dari hasil pengukuran SEM juga menunjukkan bentuk nanopartikel palladium spheris seperti bola (spherical). Siklus voltammogram dari nanopartikel palladium spheris menggambarkan bahwa tiak terjadi reduksi hydrogen pada larutan H2SO4. Hasil pengukuran siklus voltammogram juga menginformasikan bahwa perlakuan 3 kali waktu pembenihan dan waktu penumbuhan 30 menit menghasilkan arus puncak yang paling tinggi disbanding variasi waktu pembenihan dan penumbuhan lainnya.Item SCANNING ELECTRON MICROSCOPY (SEM) DARI NANOPARTIKEL PALLADIUM SPHERIS PADA PERMUKAAN INDIUM TIN OXIDE (ITO) DENGAN VARIASI WAKTU PBMBENIHAN DAN PENUMBUHAN(2014-07-01) Iwantono; Mulyanas, Nazif; Umar, Akrajas Ali; Taer, ErmanTelah dilakukan uji Scanning Electron Microscopy (SEM) pada sampel nanopartikel palladium spheris yang ditumbuhkan di atas permukaan Indium Tin Oxide (ITO) dengan menggunakan metode kimia basah. Penumbuhan dan waktu penumbuhan untuk mendapatkan kondisi optimum. Hasil karakterisasi SEM, menunjukkan nanopartikel yang tumbuh terlihat memiliki ukuran yang cukup seragam dan tumbuh cukup merata pada permukaan ITO. Gambar hasil pengukuran SEM juga menunjukkan bentuk nanopartikel palladium spheris seperti bola (spherical). Image SEM juga mengkonfirmasikan ukuran nanopartikel palladium spheris adalah berkisar antara 14,5 sampai 32,4 nm. Selanjutnya hasil SEM menunjukkan nanopartikel palladium spheris yang tumbuh dengan waktu pembenihan 1 kali dengan waktu penumbuhan 2 jam mempunyai ukuran antara 15,6-25,7 nm. Selain itu nanopartikel yang tumbuh terlihat memiliki ukuran yang seragam. Sementara itu sampel ITO yang telah ditumbuhkan nanopartikel dengan waktu 2 kali pembenihan, memperlihatkan ukuran nanopartikel sebesaar 14,5-20,1 nm, namun terlihat variasi ukurannya cukup seragam. Selanjutnya untuk waktu pembenihan 3 kali, ukuran nanopartikel yang telah ditumbuhkan lebih besar dari waktu pembenihan 1 dan 2 kali pembenihan.Dari gambar SEMditunjukkan ukuran nanoprtikel yang tumbuh berukuran 19,0-25,7 nm. Dengan distribusi yang dukuup merata. Gambar SEM yang diambil untuk sampel dengan variasi waktu tumbuh memiliki ukuran yang seragam antara 17,9-32,4 nm. Sedangkan sampel dengan waktu penumbuhan 30 menit dan 1 jam mempunyai ukuran 22,5-29,7 nm dan 22,3-25,7 nm berturut-turut, tetapi distribusinya kurang seragam