Aplikasi Beberapa Dosis Tricho-Kompos Terformulasi Sebagai Pemacu Pertumbuhan Semai Acacia Crassicarpa Pada Medium Gambut

No Thumbnail Available

Date

2015-03-23

Journal Title

Journal ISSN

Volume Title

Publisher

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian Tricho-kompos terformulasi terhadap semai Acacia crasicarpa pada medium gambut dan mendapatkan dosis tricho-kompos terformulasi yang terbaik untuk meningkatkan pertumbuhan semai Acacia crasicarpa. Penelitian ini dilakukan secara eksperimen menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri dari 5 perlakuan dan 4 kali ulangan. Setiap ulangan terdiri atas 2 sampel percobaan. Total semai berjumlah 40 . perlakuan terdiri dari tanpa pemberian Tricho-kompos terformulasi (T0), pemberian Tricho-kompos terformulasi 25 g/polybag (T1), pemberian Tricho-kompos terformulasi 50 g/polybag (T2), pemberian Tricho-kompos terformulasi 75 g/polybag (T3), pemberian Tricho-kompos terformulasi 100 g/polybag (T4). Untuk mengetahui pengaruh antar perlakuan dilakukan uji analisis ragam yang dilanjutkan dengan uji jarak berdanda duncan pada taraf 5%. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemberian tricho-kompos terformulasi pada medium gambut dapat memacu pertumbuhan semai Acacia crasicarpa. Untuk hasil terbaik ditunjukkan pada aplikasi dosis 100 g/ polybag yang mampu meningkatkan pertumbuhan tinggi semai (35,71 cm), diameter semai (2,00 mm), dan Berat kering semai (12,31 gr).

Description

Keywords

Acacia crasicarpa, gambut, Tricho-Kompos

Citation

Collections