PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN (PKn) SEBAGAI STRATEGI PEMBELAJARAN DALAM MEMBANGUN BANGSA DAN WATAK BANGSA (NATION & CHARACTER BUILDING)

No Thumbnail Available

Date

2006-04-01

Journal Title

Journal ISSN

Volume Title

Publisher

Jurnal PPKN dan Hukum Pelita Bangsa Pelestari Pancasila

Abstract

Bertolak dari berbagai persoalan yang melanda bangsa dan negara, krisis multidimensional yang berimbas pada krisis sikap moral, prilaku, serta karakter dan kepribadian manusia Indonesia. Di samping berbagai persoalan bangsa dan negara, seperti konflik horizontal antar komunitas dalam masyarakat, konflik vertikal antar daerah dengan pusat (gerakan sparatis daerah), bahkan sampai pada konflik/sentiment batas wilayah dengan negara tetangga, serta ancaman idiologi-isme dan intervensi negara lain terhadap kedaulatan NKRI. Semua persoalan di atas penyelesaiannya menjadi tanggung jawab pemerintah dan warganegaranya. Dengan demikian Pembelajaran PKn menjadi semakin strategis dan penting untuk membentuk kepribadian yang berwawasan NKRI. Dalam upaya membangun bangsa dan negara yang berkepribadian, memiliki watak kebangsaan serta memiliki kecintaan terhadap tanah air, disinilah peran strategis pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (PKn) yang harus dilakukan secara tri-pusat (yakni; pendidikan di sekolah, keluarga, dan masyarakat) menjadi semakin penting dan mendesak.

Description

Keywords

Pembelajaran PPKn, Strategi, membangun watak bangsa

Citation